Sebelumnya, Ketua Badan Pengurus Daerah (BPD) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kabupaten Karimun, Kepri, Abdul Gaffar sudah mendesak kepolisian agar segera mengusut tuntas kasus ini.
“Semua (yang terkait) sudah diperiksa, saya kira sudah mengerucut dan segera sudah boleh diungkap. Kami ingin mendengar ini bersama,” katanya di Tanjungbalai Karimun, Senin (1/2/21) dilansir dari Kabar Batam.
Abdul Gaffar bisa memahami bahwa polisi butuh waktu dan proses untuk menyelesaikan kasus ini. Namun, menurut dia, kasus Haji Permata yang diduga ditembak oknum petugas BC Tembilahan hingga tewas sudah sangat terang.
Baca Juga :
- Polisi Temukan 5 Luka Tembak di Tubuh Haji Permata
- BC Tembak Mati Haji Permata, KKSS Batam Nyatakan Siap Perang
Apalagi, polisi sudah memeriksa pihak-pihak terkait, hingga melakukan uji balistik untuk memeriksa proyektil peluru yang bersarang di dada Haji Permata.
“Jika belum ada kejelasan (tersangka) dalam kasus Haji Permata ini kami akan melakukan pergerakan, kami berdiri bersama mereka (KKSS Kota Batam) karena apa yang mereka tuntut itu sama dengan tuntutan kita,” pungkasnya.
*****
Editor : YB Trisna














![[Video] Detik-Detik Ledakan Bom Katedral Makassar Gambar Ledakan Bom di Gereja Katedral Makasar](https://barakata.id/wp-content/uploads/2021/03/Gambar-Ledakan-Bom-di-Gereja-Katedral-Makasar-180x135.jpg)
![[VIDEO] Jenazah Haji Permata Tiba di Pelabuhan, Disambut Isak Tangis Warga Haji Permata](https://barakata.id/wp-content/uploads/2021/01/maxresdefault-1-180x135.jpg)












