Beranda Kepulauan Riau

Sejahterakan ASN Kepri, Gubernur Berkolaborasi dengan 2 Bank

54
0
ASN Kepri
Gubernur Kepri Ansar Ahmad saat menerima audiensi para pihak, termasuk perwakilan BTN dan Bank Mantap, Selasa (22/6/21) di Kantor Gubernur, Dompak, Tanjungpinang. (F: humas.kepriprov.go.id)
DPRD Batam

Barakata.id, Kepulauan Riau- Gubernur Kepri Ansar Ahmad berupaya untuk sejahterakan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kepri. Untuk itu, Ansar siap berkolaborasi dengan 2 bank.

Dua bank tersebut adalah Bank Tabungan Negara (BTN) dan Bank Mandiri Taspen (Bank Mantap). Rencana kolaborasi itu dibicarakan saat kedua perwakilan bank tersebut beraudiensi ke Kantor Gubernur Kepri di Dompak,Tanjungpinang, Selasa (22/6/21).

Ikuti saluran Barakata.id di WhatsApp klik disini

Dengan BTN, Ansar berkolaborasi dalam hal penyediaan rumah atau hunian untuk ASN. Pada kesempatan itu, Ansar akan mengusahakan lahannya. Hal itu merupakan bentuk dukungan terhadap program KPR Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera) yang diinisiasi oleh BTN.

Baca Juga:

Tapera ini merupakan program yang dirancang sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 25 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan Tapera. Untuk tahap pertama, Tapera dikhususkan kepada para ASN.

Ansar mengatakan, dia akan mengusahakan penyediaan lahan untuk hunian para ASN. Sehingga ASN Kepri akan terpusat pada ibu kota provinsi.

“Kita akan fasilitasi itu, biar kita lihat pemberian lahannya. Sehingga nanti pembiayaan pembangunan rumahnya akan bisa lebih murah,” ujarnya, dikutip dari humas.kepriprov.go.id.

Diungkapkan pihak BTN, para ASN yang memenuhi kriteria akan menerima KPR Tapera dengan suku bunga KPR 5 persen, fixed rate dengan tenor sampai dengan 30 tahun.

Pemberdayaan Pensiunan ASN

Sementara itu, bersama Mandiri Taspen atau Bank Mantap, Ansar mendiskusikan terkait pemberdayaan para pensiunan ASN.

Pensiunan yang di bawah layanan Bank Mantap akan mendapatkan berbagai fasilitas. Di antaranya pelayanan kesehatan gratis dan berbagai macam kegiatan positif seperti acara berbagim bimbingan religi dan lain-lain.

Bank yang merupakan joint venture tiga BUMN yakni Bank Mandiri, PT Taspen, dan PT Pos Indonesia ini juga memiliki program pencanangan kewirausahaan bagi para pensiunan.

Baca Juga:

ASN yang menjelang pensiun, selama satu atau dua tahun akan dibekali dengan ilmu kewirausahaan.

Ansar menyambut baik program Bank Mantap. Menurutnya tugas membangun daerah adalah pekerjaan bersama. Sehingga koordinasi dan komunikasi antar lembaga terjalin dengan baik.

“Saling bekerja sama antara satu sama lain tentu membangun daerah ini menjadi pekerjaan yang bisa kita pacu,” ujarnya.

***

Editor: Asrul R