

Barakata.id, Blitar (Jatim) – Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) dan Juga kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (BPPN), Suharso Monoarfa, akan segera menyampaikan usulan Pemerintah Kota (Pemkot) Blitar terkait rencana pembangunan Museum Peta Soepriadi yang diperkirakan menghabiskan anggaran sebesar Rp 30 milyar.
Hal ini disampaikan Walikota Blitar Santoso, usai mendampingi Pak Menteri Bappenas saat berziarah ke Makam Bung Karno, pada Jumat kemarin (1/10/2021) bersama Bupati Blitar Rini Syarifah, Kapolres Blitar Kota AKBP Yudhi Hery Setiawan dan Ketua DPC PPP Kota Blitar Agus Zunaidi.
Kata Santoso, Proposal yang diajukan sudah berada di tangan Pak Menteri. Tinggal menunggu jawaban dari Presiden Jokowi. Namun tidak dikatakan kapan rencana itu di mulai.
Baca Juga :
- Bappenas Pastikan Pembangunan Jembatan Babin
- Haul Bung Karno, Wali Kota Blitar Pesan Kepada Masyarakat Teladani Ajaran Tri Sakti Bung Karno
“Tadi saya telah berbincang-bincang mengenai usulan Pemerintah Kota (Pemkot) Blitar soal rencana pembangunan Museum Peta Soepriadi. Beliau (Pak Menteri Bappenas) berkata akan segera disampaikan ke Presiden. Mudah-mudahan Pak Menteri berkenan membantu mewujudkan rencana ini,” ungkap Santoso.
Sementara, Agus Zunaidi juga berharap terhadap kunjungan Menteri Suharso yang juga Ketua Umum (Ketum) PPP dapat membantu untuk merealisasi program-program Pemkot Blitar, seperti rencana pembangunan museum tersebut. Jika itu terealisasi, destinasi pariwisata di Kota Blitar akan lebih berkembang.
“Semoga Pak Ketum dapat mengawal dan merealisasi. Output nya, wisata religi Makam Bung Karno bisa nyambung dengan Museum Peta Soepriadi. Sehingga, Kota Blitar bakal menjadi kota wisata kebangsaan dan religi,” pungkasnya.(jun)