
Melansir Strait Times, Sabtu (8/2/20), banyak supermarket yang kembali mengisi stok baik bahan makanan seperti mie instan, beras hingga tissue. Barang-barang ini diserbu pembeli karena kekhawatiran warga tidak bisa keluar rumah karena meningkatnya level kewaspadaan terhadap virus corona.
Kantor berita AFP, pada Sabtu (8/2/20) mewartakan, banyak warga yang datang ke sejumlah supermarket. Gambar-gambar yang beredar di media sosial pun menunjukkan rak-rak di sejumlah toko dan supermarket tampak tak tersisa diserbu warga negara dengan penduduk 5,7 juta jiwa ini.
Pemerintah Singapura sudah meminta masyarakat tidak merespon kenaikan level Dorscon dengan panik.
Baca Juga :
Virus Corona Infeksi 16 Ribu Orang di Hubei, 361 Meninggal
Kenaikan level Dorscon, semata-mata karena terjadinya sejumlah kasus positif virus corona yang tidak memiliki keterkaitan dengan kasus-kasus sebelumnya, serta tidak ada riwayat perjalanan ke Cina.
Kenaikan itu merupakan skenario yang menandakan kesiapan Pemerintah Singapura terhadap langkah-langka tambahan yang dilakukan untuk meminimalkan risiko transmisi virus corona
Imbauan KBRI untuk WNI di Singapura
Imbauan senada juga disampaikan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Singapura. Seluruh warga negara Indonesia (WNI) yang ada di negara itu diimbau untuk tetap tenang terkait peningkatan status risiko disease outbreak response system condition (Dorscon) ke level oranye.
“KBRI Singapura mengimbau agar seluruh WNI yang ada di Singapura untuk tetap tenang, tidak panik, berhati-hati dan bertindak secara bertanggung jawab,” kata Kepala Fungsi Pensosbud KBRI Singapura, Ratna Lestari Harjana dalam siaran pers, Sabtu (8/2/20).

KBRI juga mengingatkan para WNI di Singapura untuk semaksimal mungkin menghindari tempat-tempat keramaian, bila tidak mendesak.
Baca Juga :
Cegah Virus Corona, 243 WNI dari Cina Dikarantina 14 Hari di Natuna
WNI di Singapura juga diminta menjaga kesehatan dan mencuci tangan secara teratur sambil terus memantau perkembangan virus corona melalui jalur resmi Kementerian Kesehatan setempat.
Dalam rilis yang disampaikan, Pemerintah Singapura memastikan masyarakatnya tidak perlu menimbun kebutuhan pokok dan meminta seluruh individu dan masyarakat bertindak bertanggung jawab, sehingga tidak menyebabkan situasi kepanikan.
*****
Sumber : CNBC Indonesia/KBRI














![[Video] Detik-Detik Ledakan Bom Katedral Makassar Gambar Ledakan Bom di Gereja Katedral Makasar](https://barakata.id/wp-content/uploads/2021/03/Gambar-Ledakan-Bom-di-Gereja-Katedral-Makasar-180x135.jpg)
![[VIDEO] Jenazah Haji Permata Tiba di Pelabuhan, Disambut Isak Tangis Warga Haji Permata](https://barakata.id/wp-content/uploads/2021/01/maxresdefault-1-180x135.jpg)













