Beranda Urban Arena

Timnas U-16 Lolos Ke Piala Asia, Satu-satunya Wakil Asean

147
0
Skuad Timnas U-16
DPRD Batam

Barakata.id, Batam –  Timnas Indonesia U-16 lolos ke putaran final Piala Asia U-16 yang akan digelar tahun depan di Bahrain. Indonesia jadi satu-satunya wakil Asia Tenggara (Asean) yang lolos.

Negara Asean lain yang ikut dalam babak kualifikasi Piala Asia U-16, tak mampu melewati adangan tim-tim lainnya.

Ikuti saluran Barakata.id di WhatsApp klik disini

Adapun Timnas Indonesia U-16 Lolos dengan status runner-up terbaik.

Baca Juga : Mantan Bintang Timnas Okto Maniani Tusuk Wasit dengan Bendera Hakim Garis

Thailand gagal lolos dari grup K, dan Malaysia tak bisa menghadapi persaingan di grup J. Begitu juga dengan Vietnam yang tak bisa lolos dari grup H.

Dengan lolos ke putaran final, Timnas Indonesia akan punya peluang untuk beradu strategi melawan tim-tim dengan tradisi sepak bola bagus di Asia seperti Jepang, Korea Selatan, Australia, hingga Iran.

Timnas Indonesia sendiri sukses melewati babak kualifikasi dengan baik. Meski gagal menjadi juara grup, Marselino Ferdinan dan kawan-kawan mampu jadi satu dari empat runner up terbaik.

Dalam klasemen penentuan runner up terbaik, Indonesia ada di posisi kedua di bawah Yaman. Sementara itu Vietnam, Thailand, dan Laos yang juga jadi runner up grup kalah dalam perhitungan poin dalam duel penentuan juara grup.

Indonesia U-16 memang tampil menggigit di sepanjang babak kualifikasi. Berstatus sebagai tuan rumah, Timnas Indonesia U-16 tidak terkalahkan dalam empat laga yang mereka jalani.

Baca Juga : Lionel Messi Terancam Sanksi Larangan Bermain Dua Tahun

Indonesia menggelontorkan 27 gol dalam empat laga dan hanya kebobolan satu gol. Kegagalan Timnas Indonesia U-16 jadi juara grup hanya lantaran kalah selisih gol dari Cina.

Pada pertandingan terakhir melawan Cina di Stadion Utama Gelora Bung Karno tadi malam, Indonesia mampu menahan imbang Cina 0-0.

Marselino Ferdinan jadi mesin gol Indonesia di babak kualifikasi dengan catatan tujuh gol. 

*****