Beranda Urban Nusantara

Salat Idul Adha 1443 H di Masjid Agung, Wali Kota Blitar Serahkan Hewan Kurban

66
0
Panitia kurban Masjid Agung Kota Blitar
Panitia kurban Masjid Agung, Kota Blitar, mendoakan hewan kurban dari Wali Kota Blitar. (foto : achmad/barakata.id)
DPRD Batam

Barakata.id, Blitar (Jatim) – Wali Kota Blitar Santoso melaksanakan sholat Idul Adha 1443 H dan memberikan bantuan hewan kurban di Masjid Agung, Kota Blitar, pada Minggu (10/7/2022).

Dari informasi yang dihimpun, Pemerintah Kota (Pemkot) Blitar melalui wali kota Blitar menyerahkan bantuan hewan kurban sebanyak 1 ekor sapi dan 45 ekor kambing yang distribusikan ke masjid-masjid se-Kota Blitar.

Ikuti saluran Barakata.id di WhatsApp klik disini

Baca juga: Wali Kota Blitar Hadiri Liga Kasad 2022, Pesannya Jaga Sportifitas, Bukan Kemenangan Semata

Sementara, dari Dinas Ketahanan Pangan setempat juga memberikan bantuan hewan kurban sebanyak 1 ekor sapi, serta dari pribadi wali kota Blitar sendiri menyerahkan 1 ekor sapi kepada panitia qurban Masjid Agung, Kota Blitar.

“Kemudian, ketiga wilayah Pemerintahan Kecamatan se-kota Blitar juga melaksanakan kurban sendiri-sendiri,” ungkap salah satu staf dari Pemkot Blitar saat dimintai keterangan barakata.id.

Disamping itu, Wali Kota Blitar Santoso memastikan bahwa hewan kurban yang telah diserahkan sudah bebas dari wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).

Sebab, sebelumnya sudah dicek oleh petugas kesehatan hewan (Mantri Keswan) Dinas Pertenakan Kota Blitar sebelum disembelih.

Untuk itu, Santoso berharap, daging-daging kurban nanti dapat diberikan kepada masyarakat yang benar membutuhkan, serta fuqoro’ dan masakin.

“Alhamdulillah, hari ini kita bersama-sama seluruh masyarakat kota Blitar dapat menjalankan sholat Idul Adha 1443 H dengan lancar, aman dan tertib, serta khusyuk di Masjid Agung, Kota Blitar. Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan 1 ekor lembu dari Pemkot Blitar kepada takmir masjid,” ujarnya.

Baca juga: Ratusan Ekor Ayam Hias Ikuti Kontes Nasional Piala Wali Kota Blitar

“Selanjutnya, Pemkot Blitar menyiapkan rumah pemotongan hewan (RPH) di Pasar Dimoro untuk penyembelihan hewan kurban secara gratis. Dan tentunya, selama tiga hari dipantau oleh dokter hewan yang telah disiapkan oleh Dinas Pertenakan Kota Blitar. Bahkan, juga di titik-titik tempat masyarakat penyembelihan kurban juga dimonitor,” lanjut Santoso.

Lebih lanjut ia juga berharap, dengan merebaknya wabah PMK dengan pengawasan ketat dari tenaga kesehatan hewan, penyakit tersebut bisa diawasi penyebaranya. Kepada para penjual hewan kurban, Santoso memperingatkan agar tidak memperdagangkan hewan kurban yang sedang atau bergejala PMK.

“Pemerintah Kota Blitar melakukan antisipasi dengan pemeriksaan ketat untuk seluruh hewan kurban yang akan di sembelih. Semoga, Idhul Adha tahun ini tetap menjadi semangat menumbuhkan kegotongroyongan yang dilandasi keiklasan dan ketakwaan dalam berkurban,” pungkasnya. (adv/jun)