Beranda Kepulauan Riau Batam

Pengurus Karang Taruna Batam Kenalkan Membatik ke Siswa TK

121
0
Karang taruna batam kenalkan membatik ke Anak TK
DPRD Batam

Barakata.id, Batam – Karang Taruna Kota Batam terus menunjukkan eksistensi dalam membantu pemerintah memberdayakan masyarakat dalam berbagai sektor. Salah satunya dalam mengenalkan khazanah budaya batik sejak dini pada anak-anak usia sekolah.

Seperti dilakukan Bung Indra Sugiyono selaku Sekretaris Bidang Usaha Ekonomi Produktif dan Perindustrian Karang Taruna Kota Batam. Dengan sabar dia menyambut kehadiran puluhan anak dan orangtua dari TK Citra Perumahan Persero Tanjung Sengkuang Batu Ampar, Rabu (18/1/2023) pagi.

Ikuti saluran Barakata.id di WhatsApp klik disini

Indra yang juga pengrajin batik ini menjadi narasumber utama dalam kegiatan Imajinasi Kreatifitasku yang digelat TK Citra selama dua hari, 17-18 Januari 2023. Kegiatan tersebut mengambil tema Mengerti Batik.

“Selain menjelaskan makna batik sebagai khazanah budaya bangsa, kita juga mempraktekkan bagaimana cara membatik kepada anak-anak,” singkat Bung Indra yang juga aktif di Dekranasda Kota Batam. (*)