Beranda Urban Nusantara

Menjelang Idhul Fitri, Pemkot Blitar Bantu Sembako Kepada 1.835 Pendidik Non PNS

42
0
Wali Kota Santoso,menyerahkan paket sembako kepada Non PNS
Wali Kota Santoso, secara simbolis menyerahkan paket sembako kepada 1.835 Pendidik Non PNS di ruang Sasana Praja, pada Rabu (21/4/2021). Foto : Istimewa
DPRD Batam

Barakata.ID, Blitar (Jatim) – Wali Kota Blitar Santoso, memberikan secara simbolis paket kesejahteraan pada para pendidik dan tenaga kependidikan yang bukan PNS dari jenjang Paud, TK, SD, SMP, Pramuka di Ruang Sasana Praja kantor pemerintahan Kota Blitar, Rabu (21/4/2021).

Ada 1835 penerima paket kesejahteraan, yang anggarannya diambil dari anggaran belanja daerah kota Blitar tahun 2021. Kegiatan tersebut pelaksanaanya selama tiga hari di kantor Dispendik Kota Blitar.

Ikuti saluran Barakata.id di WhatsApp klik disini

Dalam sambutannya, Santoso mengatakan bahwa ini sesuai dengan visi misi pemkot Blitar, yaitu kota Blitar keren, tangguh, makmur dan bermartabat yang didukung misi mewujudkan sumber daya manusia (SDM) yang berkarakter kreatif guna mewujudkan kwalitas SDM di bidang pendidikan.

Baca juga : Wali Kota Blitar Bantu 43 Warga Untuk Pembuatan Sertifikat Tanah Eigendom

Ia menjelaskan, maksud dan tujuan dari pemberian paket tersebut yaitu untuk meningkatkan produktifitas kerja guru dan tenaga pendidik formal maupun non formal, untuk dapat meningkatkan kerjanya dan sebagai bentuk perhatian dari pemerintah kota Blitar.

“Maka melalui dinas pendidikan kota blitar dilaksanakan kegiatan pemberian paket peningkatan kesejahteraan bagi pendidik dan tenaga pendidik bukan PNS yang ada dilingkungan dispendik” tegasnya

Selanjutnya, Santoso memaparkan bahwa, pemkot Blitar selalu perhatian dengan memberikan paket bingkisan kepada insan pendidikan, tidak hanya yang PNS, tetapi yang non PNS juga perlu diperhatikan.

” Oleh karena itu, bingkisan yang diberikan pada semuanya ini jangan dilihat dari isinya tetapi bagaimana Pemkot Blitar telah berpikir bagaimana seluruh tenaga pendidikan baik PNS maupun non PNS mulai dari paud, TK, SD, SMP, Pramuka bisa terakomodir. Sehingga bisa memberikan dan menyemangati kita dalam tugas, lebih lebih disaat pandemi covid-19″ tandasnya.

Baca juga : Pemkot Blitar Glontorkan Program Rapelan Kepada 110 Lansia

Disinggung soal isi paket tersebut, Santoso, menanggapi bahwa isi paketan tersebut adalah berupa sembako, karena situasinya menjelang hari raya idul fitri sehingga disesuaikan dengan kebutuhan. “Tambahnya. (adv/hms)

Reporter : Achmad Zunaidi