
Beberapa saat sebelumnya, paslon Bersinar sudah lebih dulu mengumumkan kemenangan mereka. Klaim kemenangan bahkan disampaikan langsung oleh Iskandarsyah dan Anwar Abubakar di Posko Kemenangan Arah, Kantor DPD PKS Karimun.
Iskandar menyatakan, pihaknya telah selesai melakukan penghitungan manual hingga 100% yang disalin dari data C hasil. Menurut catatan tim penantang petahana ini, paslon Bersinar meraih total 56.340 suara.
Sementara pasangan nomor urut 01 (Arah) memperoleh 55.008 suara. Selisih raihan suara antara Bersinar dan Arah sebanyak 1.332 suara.
“Selisih yang sangat tipis. Ini pertandingan yang sangat menarik. Tapi bagi kami, berapapun selisih kemenangan itu yang penting menang. Saya tegaskan kemenangan ini adalah kemenangan kita semua, kemenangan seluruh masyarakat Karimun,” kata dia.
Pada kesempatan itu, Iskandar pun mengajak seluruh tim pendukung paslon Bersinar agar selalu menjaga Karimun tetap kondusif, dengan tidak bereforia yang berlebihan. Imbauan serupa juga ditujukannya kepada tim pendukung paslon Arah.
“Karimun ini rumah kita bersama, mari kita jaga bersama-sama. Siapapun yang menang, tujuannya adaah demi kemajuan Karimun,” ujarnya.
*****
Editor : YB Trisna