
Barakata.id, Batam – Pengelolaan air bersih di Kota Batam akan diambil alih oleh Badan Pengusahaan (BP) Batam dari PT Adhya Tirta Batam (ATB) mulai tanggal 15 November 2020. BP Batam telah menyiapkan berbagai fasilitas untuk memastikan aliran air ke pelanggan tidak ada gangguan.
Kepala Biro Humas Promosi dan Protokol BP Batam, Dendi Gustinandar mengatakan, Perjanjian Kerja Sama BP Batam dan PT ATB akan berakhir tanggal 14 November 2020.
Selanjutnya, BP Batam sudah menunjuk mitranya yakni PT MOYA Indonesia untuk membantu pengoperasian SPAM di Batam.
Penunjukan PT MOYA Indonesia dilakukan melalui proses tender yang dilakukan bulan Agustus-September 2020 lalu.
Dendi mengatakan, untuk menambah kenyamanan pelanggan, BP Batam akan membuka Call Centre dengan nomor 150-155, agar selalu terhubung dengan masyarakat Batam sebagai pelanggan SPAM Batam.
“Call centre ini untuk meningkatkan pelayanan, agar pelanggan bisa langsung menghubungi terkait dengan pengelolaan SPAM di Batam,” kata Dendi kepada barakata.id di Batam Centre, Rabu (28/10/20).
Dendi menjelaskan, layanan Call Centre dapat berupa permintaan informasi, pelaporan, komplain dan komunikasi lain yang langsung terhubung setiap saat kepada pengelola.
“Jadi, jika ada gangguan atau masalah soal air bersih, pelanggan bisa menghubungi langsung call centre,” kata dia.
Baca Juga :
- BP Batam Pasang Live Chat di Webnya, Pelanggan Air Bisa Curhat Langsung
- Di Tangan BP Batam dan PT MOYA, Pengelolaan Air Batam Lebih Digital
Selain call centre, BP Batam bersama PT MOYA Indonesia saat ini juga terus melakukan persiapan terkait dengan pelayanan SPAM di Batam.
Kordinasi dan orientasi mulai dilakukan untuk menjaga pelayanan tetap berjalan lancar setelah berakhirnya perjanjian kerja sama antara BP Batam dan PT ATB.
Salah satu yang sudah dipersiapkan adalah membentuk Kantor Pelayanan Pelanggan (KPP) BP Batam dan MOYA Indonesia untuk pelayanan kepada para pelanggan.
Lokasi yang sudah ditetapkan persis di dekat 3 kantor pelayanan sebelumnya, yaitu di Bengkong, Batu Aji dan Tiban, sehingga pelanggan tidak akan kesusahan mencari lokasi KPP karena memang berada di dekat Kantor Pelayanan ATB sebelumnya.
*****
Editor : YB Trisna