Cegah Corona, Nyat Kadir Semprot Disinfektan ke Perumahan Warga

99
Sahabat Nyat Kadir
Sahabat Nyat Kadir melakukan penyemprotan disinfektan di pemukiman warga di Batam, Minggu (29/3/20). (F: Istimewa)
DPRD Batam

Barakata.id, Batam – Anggota DPR RI dapil Provinsi Kepri, Nyat Kadir mengajak seluruh elemen masyarakat bergerak bersama mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19. Salah satunya melakukan penyemprotan sinfektan di lingkungan perumahan warga.

Menurut Nyat Kadir, penyemprotan disinfektan tersebut merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan dalam pencegahan penyebaran virus corona. Ia pun mengimbau seluruh masyarakat agar patuh untuk tetap beraktivitas di dalam rumah selama 14 hari demi memutus rantai penularan Covid-19.

artikel perempuan

“Penting bagi kita untuk tetap tinggal di rumah. Agar kita dan keluarga kita dapat terlindungi dari penularan virus corona ini,” kata legislator asal partai NasDem ini di sela kegiatan penyemprotan disinfektan di Kota Batam, Minggu (29/3/20).

Baca Juga :
Apindo Dukung Penerapan Semi Lockdown di Batam

Nyat Kadir mengatakan, Partai NasDem berkomitmen dan all out untuk terlibat dalam upaya-upaya pencegahan Covid 19. Mulai dari DPP, DPW, DPC hungga ke DPRT termasuk seluruh anggota DPR RI, DPRD Provinsi, Kabupaten/Kota se-Indonesia, ditegaskan untuk bergerak bersama melawan virus corona ini sesuai arahan Ketua Umum Surya Paloh.

“Alhamdulillah penyemprotan disinfektan ini dibantu oleh sahabat-sahabat yang penuh semangat dan bekerja ikhlas dalam pelaksanaan program yang banyak disampaikan masyarakat kepada saya,” kata mantan Wali Kota Batam ini.

Pria yang juga Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Batam ini mengatakan, program penyemprotan ini menjawab aspirasi dari berbagai kalangan yang meminta dirinya untuk dilakukan penyemprotan di beberapa wilayah, termasuk Kota Batam.

Baca Juga :
Pak Rudi, DPRD Batam Minta Karantina Lokal, Segera

Meski demikian, Nyat Kadir mengingatkan agar masyarakat tetap bisa menjaga kesehatan diri masing-masing dan lingkungan. Patuhi semua anjuran pemerintah dan para ahli kesehatan untuk menangkal virus corona.

“Jangan karena sudah dilakukan penyemprotan kita lalai dan abai, karena yang paling penting pencegahan ini adalah tetap memegang dan melaksanakan amanah dan arahan dari pemerintah. Mari kita bersama-sama tetap menjaga social distancing, tetap tinggal di rumah dan jangan keluar kalau tidak penting benar. Dan yang paling penting lagi, jaga selalu kesehatan,” pungkas anggota Komisi VI DPR RI ini.

*****

Penulis : Ali Mhd

Dapatkan update berita pilihan setiap hari bergabung di Grup Telegram "KATA BARAKATA", caranya klik link https://t.me/SAHABATKATA kemudian join.