Beranda Urban Nusantara

Beasiswa Para Anak Awak KRI Nanggala 402 Dijamin hingga Kuliah

59
0
Menhan Prabowo
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memberi support moral ke putra sulung Kolonel Laut (P) Harry Setiawan saat mengunjungi di rumah duka, Minggu (25/4/2021) malam. F: tribunnews.com
DPRD Batam

Barakata.id, Jakarta – Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto menyatakan menjamin beasiswa para anak awak KRI Nanggala 402 hingga kuliah.

Prabowo mengaku telah menginstrusikan kepada Lembaga Pendidikan di bawah binaan Kementerian Pertahanan yaitu SMA Taruna Nusantara Magelang, Jawa Tengah dan Universitas Pertahanan Republik Indonesia untuk mengalokasikan tempat bagi putra-putri ABK KRI Nanggala 402 dan personel TNI AL yang telah gugur dalam tugas menjaga negeri sebagai Pahlawan Bangsa.

Ikuti saluran Barakata.id di WhatsApp klik disini

“Bagi putra-putri yang mengenyam pendidikan tingkat SMA, akan diterima di SMA Taruna Nusantara Magelang dengan beasiswa penuh,” ungkap Menhan Prabowo seperti dilansir di situs resmi Kemhan RI, Senin (26/4/2021).

Baca juga:

“Bagi yang akan masuk Perguruan Tinggi, akan diterima di Universitas Pertahanan Republik Indonesia juga dengan beasiswa penuh,” tambah Prabowo.

Dalam pernyataan Prabowo Subianto selaku Menhan RI, ia juga menegaskan bahwa bagi yang masih mengenyam pendidikan Sekolah Dasar, dan SMP juga akan diberikan beasiswa penuh melalui Yayasan Pengembangan Potensi Sumber Daya Pertahanan.

“Saat ini sedang disiapkan cabang pendidikan Taruna Nusantara di level SMP (berasrama),” jelas Prabowo.

Baca juga:

Sebelumnya pada Minggu (25/4/2021), Menhan Prabowo mengunjungi rumah duka Komandan Satuan Kapal Selam (Dansatsel) almarhum Kolonel Laut (P) Harry Setiawan.

Menhan tiba di rumah duka sekitar pukul 22.00 WIB. Kunjungan Prabowo menjadi momen yang mengharukan.

Menhan yang juga berlatar belakang TNI ini terus mendorong agar putra Harry bisa meneruskan kegigihan, kegagahan dan dedikasi sang ayah.

Baca juga:

Kedatangan Menhan Prabowo disambut haru seluruh keluarga. Istri dan keempat anak Harry ikut menemui Prabowo.

“Pak Menhan menepuk lengan putra Mas Harry,” kata General Manager PT Angkasa Pura 1 Juanda menceritakan keharuan saat itu.

*****

Editor: Ali Mhd