Beranda Kepulauan Riau Batam

Baznas Batam Serahkan 1.300 Paket Imun untuk Santri Darul Falah

78
0
Paket Imun Baznas Batam
Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad menyerahkan bantuan baznas kepada santri di Ponpes Darul Falah Nongsa, Rabu (8/9/21). (F: Humas Pemko Batam)
DPRD Batam

Barakata.id, Batam- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Batam serahkan bantuan sebanyak 1.300 paket imun kepada santri di Pondok Pesantren Darul Falah Nongsa, Rabu (8/9/21).

Penyerahan bantuan paket imun Baznas Batam itu turut dihadiri Wakil Gubenur Kepri Marlin Agustina dan Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad, Kepala Kemenag Batam, Zulkarnain, Kepala Dinas Pendidikan, Hendri Arulan dan Camat Nongsa Arfandi.

Ikuti saluran Barakata.id di WhatsApp klik disini

Penyerahan bantuan itu disambut langsung oleh pimpinan Pondok Pesantren Darul Falah Nongsa.

Baca Juga:

Dalam kesempatan itu, Amsakar mengapresiasi program Baznas Batam yang turut peduli kepada para santri. Bantuan ini diharapkan dapat meningkatkan imunitas tubuh para santri. Sehingga tak mudah terpapar Covid-19.

“Pemko Batam memberikan apresiasi kepada Baznas yang memberikan kepeduliannya kepada santri-santri yang ada di Batam,” kata Amsakar.

Amsakar mengatakan, saat ini jumlah kasus Covid-19 di Batam terus menunjukkan penurunan. Beberapa kecamatan pun tak lagi masuk dalam kategori zona merah.

Namun, Amsakar berpesan agar masyarakat tak lantas abai pada protokol kesehatan. Sebab, meski kasusnya menurun, tapi penyebarannya masih terjadi. Kepada para santri pun Amsakar meminta untuk menerapkan protokol kesehatan dengan baik.

“Jangan lengah, masker harus terus digunakan saat melakukan aktivitas di luar,” ujarnya.

Senada dengan itu, Wakil Gubernur Kepri Marlin Agustina juga berpesan agar masyarakat, khususnya santri yang ada di Pondok Pesantren Darul Falah agar terus menerapkan prilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).

Menurut Marlin, selain menjaga protokol kesehatan, menerapkan PHBS juga menjadi salah satu cara mencegah penyebaran Covid-19.

Baca Juga:

“Selain itu juga vaksinasi, karena dapat meningkatkan imunitas tubuh seseorang. Itu kenapa selama ini pemerintah terus sosilisasi PHBS dan juga vaksinasi,” ujarnya.

Marlin menegaskan, vaksin bukanlah obat untuk terhindari dari Covid-19. Sehingga meski sudah divaksin bisa saja seseorang terpapar Covid-19. Namun dengan divaksin, imun tubuh dapat meningkat, sehingga jika terpapar pun akan lebih cepat pulih.

***

Editor: Asrul R