Batam Siapkan 136 Agenda Wisata Sepanjang 2020

106
0
Batam Siapkan 136 Agenda Wisata
Wali Kota Batam, Muhammad Rudi (tiga dari kanan) meluncurkan 136 agenda pariwisata Batam tahun 2020 di Dataran Engku Putri, Batam Centre, Selasa (31/12/19). (F: IST)
DPRD Batam

Barakata.id, Batam – Pemerintah Kota Batam Siapkan 136 Agenda Wisata Sepanjang 2020. Ratusan agenda tersebut tercatat dalam Calender of Events 2020 yang telah diluncurkan oleh Wali Kota Batam, Muhammad Rudi di malam pergantian tahun, Selasa (31/12/19).

Rudi berharap, dengan diluncurkannya Kalender Event Pariwisata Batam itu mampu meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Batam, baik domestik maupun mancanegara.

Ikuti saluran Barakata.id di WhatsApp klik disini

Menurut Rudi, Batam sudah siap menggelar berbagai event pariwisata, baik itu yang mengusung tema kebudayaan, religius, olahraga hingga hiburan.

“Batam Siapkan 136 Agenda Wisata yang akan kita laksanakan sepanjang tahun 2020. Event sebanyak itu sudah selayaknya mampu menarik wisatawan datang ke Batam,” kata Rudi di Dataran Engku Putri.

Baca Juga :

Ia mengatakan, Pemko Batam juga sudah mendapat dukungan dari banyak pihak, terutama dari Badan Pengusahaan (BP) Batam di mana ia sendiri juga menjabat sebagai “bos” di lembaga tersebut.

Tahun 2020, lanjut Rudi, BP Batam akan menambah lagi pembangunan infrastruktur terutama jalan. Karena itu, ia ingin kunjungan wisatawan ke Batam bisa jauh lebih tinggi dibanding tahun-tahun sebelumnya.

Ia mengajak seluruh elemen masyarakat Batam untuk ikut bersama-sama mewujudkan Batam sebagai kota wisata kelas dunia yang selalu didatangi oleh turis dari berbagai daerah dan negara. Untuk itu, Rudi mengingatkan seluruh masyarakat agar selalu kompak, dan menjaga Batam tetap kondusif.

“Mari kita bersama-sama menjaga Batam agar selalu aman, nyaman dan ramah kepada semua orang yang datang berwisata ke sini. Semakin banyak wisatawan yang berkunjung, semakin bagus untuk perekonomian kita,” ujarnya.

Baca Juga :

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam, Ardiwinata mengatakan, untuk event pariwisata di Batam sepanjang 2020, ada yang murni kegiatan daerah ada pula yang kerja sama dengan Kementeria Pariwisata.

Karena itu, tingkatan kegiatannya juga bervariasi. Ada yang levelnya lokal, regional, nasional hingga internasional.

“Eventnya macam-macam, mulai dari olahraga, budaya, kuliner, belanja, karnaval dan lainnya,” kata dia.

Kepala Disbudpar Kota Batam
Kepala Disbudpar Kota Batam, Ardiwinata

Beberapa event yang bakal digelar di tahun ini di antaranya, Mahakarya Anak Rantau, Tering Bay-Spins golf, Golf Gathering, Trail Run, Pekan Pendidikan Hardiknas, Lomba Cipta Lagu Melayu, Earth day-Tree Planting and Fish Release at Batam Botanic Garden, dan Festival Tari Melayu.

Menurut Ardi, dari 136 agenda pariwisata 2020, ada beberapa event yang menjadi unggulan. Event-event tersebut di antaranya, Imlek Festival & Barongsai Show, Budaya Kuliner Nusantara, dan Nongsa Neptune Regatta yang bakal digelar Januari ini.

Kemudian, event Lomba Jong, Carnaval Batam Batik Fashion Week, Batam Great Sale, Kenduri Seni Melayu, Batam International Culture Carnival, Batam Tourism International Marching Championship, Batam Internasional Malay Food Festival, dan Lomba Pengantin Internasional.

Dari 136 event pariwisata tersebut, ada pula kegiatan yang baru seperti Batam Tourism International Marching Championship, Lomba Pengantin Internasional, dan Lomba Cipta Lagu Melayu.

“Dengan banyaknya kegiatan pariwisata yang akan kita gelar, tentu harapannya sektor pariwisata Batam bisa semakin tumbuh dan berkembang. Kita ingin pariwisata Batam lebih hebat lagi, dan ekonomi kita lebih maju,” katanya.

*****

Editor : Yuri B Trisna