Beranda Beauty

9 Cara Tampil Cantik Meski Tanpa Makeup

199
0
Tren Produk Kecantikan
Foto ilustrasi
DPRD Batam

Selalu tampil cantik tentu menjadi idaman bagi para perempuan. banyak cara yang bisa dilakukan agar tetap tampil cantik, salah satunya dengan menggunakan makeup atau riasan wajah.

Namun, banyak perempuan yang tidak suka menggunakan makeup dengan alasan tak mau repot. Maklum saja, menggunakan makeup memang membutuhkan waktu yang tidak sebentar.

Ikuti saluran Barakata.id di WhatsApp klik disini

Nah, jika Anda tidak ingin selalu terlihat cantik meski tanpa memakai makeup, berikut 9 cara yang bisa dilakukan.

Baca Juga : PNS Cantik Rusia Dipecat karena Berfoto Erotis di Playboy

1. Tidur cukup

Kunci pertama mendapatkan wajah yang segar dan cantik tanpa makeup adalah dengan tidur dalam waktu yang cukup. Setidaknya Anda harus memiliki waktu tidur selama 6-8 jam. Ini akan membuat tubuh rileks sekaligus meremajakan kulit.

2. Menjaga kelembapan

Kulit yang lembap bisa memberikan keajaiban. Memberi hidrasi pada kulit sangat dibutuhkan untuk membuatnya tetap lembut dan kenyal.

3. Eksfoliasi

Eksfoliasi berfungsi untuk menghilangkan kulit mati. Jika ingin tampil cantik natural, Anda harus melakukan eksfoliasi agar tubuh bersih dari sel-sel kulit mati. Cukup lakukan eksfoliasi 1-2 kali dalam sepekan.

4. Menggunakan toner

Toner mampu mengecilkan pori-pori wajah. Penggunaan toner juga akan membuat wajah lebih kencang. Pemakaian rutin akan membuat Anda terlihat cantik tanpa makeup.

Baca Juga : Kinsey Wolanski, Penyusup Cantik Itu Kini Ada di Penjara

5. Jangan pencet jerawat

Jerawat adalah masalah kulit yang cukup memusingkan. Kesalahan dalam mengatasi jerawat akan berakibat buruk. Salah satunya adalah kebiasaan menekan atau memencet jerawat. Kebiasaan ini hanya akan meninggalkan bekas jerawat yang akan merusak wajah Anda.

6. Rapikan alis

Ilustrasi, merapikan alis mata.

Merapikan alis berpengaruh pada kecantikan wajah. Jika ingin tampil cantik tanpa makeup, Anda harus mulai merapikan alis.

7. Coba gaya rambut baru

Cara lain untuk membuat wajah cantik natural adalah dengan mencoba gaya rambut baru. Gaya rambut anyar bisa menciptakan penampilan anyar yang lebih segar.

8. Memakai sunblock

Paparan sinar matahari akan berpengaruh buruk pada kulit seperti kering, kemerahan, dan lainnya. Selain itu, sinar matahari juga bisa mempercepat munculnya tanda-tanda penuaan seperti garis halus, kerutan, dan kulit kendur. Selalu gunakan tabir surya agar kulit terhindar dari kerusakan.

9. Jaga kelembapan bibir

Bibir kering tentu bukan tampilan yang menarik. Jangan lupa untuk membawa lipbalm setiap hari dan mengoleskannya saat bibir terasa kering. Bibir yang halus, lembut, dan lembap akan berpengaruh pada kecantikan Anda.

*****

Dari berbagai sumber