Barakata.id, Batam – Bagi bunda yang sedang menyusui, pasti sangat menginginkan ASI yang lancar dan banyak, sehingga kebutuhan bayi terpenuhi. Berikut ini 5 buah yang dapat memperlancar ASI yang wajib di coba. Simak!
Berdasarkan penelitian National Institute of Health, setiap bunda yang menyusui butuh 450 hingga 500 kalori ekstra per hari. Selain itu bunda juga butuh nutrisi seperti zat besi, kalsium, kalium, dan vitamin A dan D.
Nutrisi itu bisa didapatkan dari berbagai makanan yang sehat dan bergizi. Salah satunya buah. Dikutip dari laman Orami, ini dia 5 buah untuk memperlancar ASI.
1. Pisang
Pisang sangat bagus untuk ibu menyusui dan dapat memperlancar ASI. Melansir Babycenter, jumlah potasium yang disarankan bagi ibu menyusui adalah 5.100 miligram. Satu pisang berukuran sedang mengandung sekitar 450 miligram potassium.
Selain itu pisang juga mengandung vitamin B6. Buku Nutrition During Lactation (1991) menyebut asupan vitamin B5 yang rendah saat menyusui bisa berdampak buruk bagi bayi dan ibu.
2. Kurma
Menurut penelitian di jurnal Breastfeeding Medicine, kurma bermanfaat untuk meningkatkan jumlah ASI pada ibu menyusui. Ibu menyusui disarankan mengonsumsi 10 buah kurma per hari karena hasil penelitian 10 buah kurma dapat meningkatkan 23 persen jumlah ASI di minggu ke-4.
Penelitian Stanfordhealth.org menyebut kurma sangat bagus untuk ibu menyusui karena membantu tubuh menciptakan hormon prolactin. Prolaktin merupakan hormon yang memberitahu tubuh Bunda untuk memproduksi ASI yang lebih banyak. Kurma juga kaya kalsium, tinggi serat, dan manis alami.
Kurma juga mengandung triptofan. Salah satu dari 10 asam amino esensial yang digunakan tubuh untuk membuat protein yang dibutuhkannya. Triptofan berfungsi sebagai prekursor serotonin (neurotransmitter perasaan baik kita). Seratonin mendukung kimiawi laktasi.
3. Alpukat
Alpukat merupakan sumber asam lemak esensial yang kaya seperti asam lemak omega-3, asam lemak omega-6, dan asam lemak omega-9.
Asam amino penting untuk banyak fungsi tubuh dan membantu Bunda menghasilkan ASI lebih banyak. Alpukat sangat bagus untuk menjaga gula darah dan kadar kolesterol.
4. Jeruk
Jeruk adalah sumber vitamin C. Laporan dalam Kid’s Health menyebutkan vitamin C berperan penting dalam menumbuhkan gigi dan otot yang sehat pada semua anak, termasuk bayi baru lahir.
Ibu menyusui sebaiknya mengonsumsi sekitar 120 miligram vitamin C per hari, yang berarti sekitar dua jeruk kecil.
5. Mangga
Mangga memiliki kandungan serat dan kalium yang dapat membantu Bunda mengisi kembali nutrisinya. Selain rasanya yang manis dan enak, mangga juga kaya akan antioksidan dan vitamin K yang berguna untuk memperlancar ASI.